Kedatangan Personel Satgas Yonif 115/ML Membawa Kebahagiaan Bagi Masyarakat Kulok Enggame

    Kedatangan Personel Satgas Yonif 115/ML Membawa Kebahagiaan Bagi Masyarakat Kulok Enggame

    PUNCAK JAYA - Untuk kesekian kalinya personel Pos Pruleme Satgas Yonif 115/ML melaksanakan kegiatan anjangsana untuk bertemu masyarakat yang berada di Kampung Kulok Enggame, Distrik Mulia, Kabupaten Puncak Jaya. Sabtu (25/5/2024).

    Kegiatan anjangsana merupakan salah satu kegiatan yang rutin dilaksanakan oleh Satgas Yonif 115/ML selama menjalankan penugasan di wilayah Kabupaten Puncak Jaya.

    Hal ini dilakukan untuk  memperkuat tali silahturahmi antara personel Pos Pruleme dengan warga binaannya. Selain itu juga dapat mengetahui secara langsung kondisi masyarakat yang berada di Kampung Kulok Enggame.

    Meskipun Satgas Yonif 115/ML telah melaksanakan penugasan di wilayah Kabupaten Puncak Jaya selama +/ - 13 bulan, itu tidak membuat semangat berbagi menjadi berkurang, hal ini terlihat pada saat personel Pos Pruleme dengan semangat mendatangi honai - honai masyarakat untuk membagikan Sembako di Kampung Kulok Enggame.

    Pasiter Satgas Lettu Inf Leonard Sirait yang memimpin langsung kegiatan anjangsana tersebut mengatakan bahwa, dirinya bersama anggota Pos Pruleme tak akan pernah berhenti untuk terus bergerak dan membantu masyarakat sekitarnya. 

    " Kami dari Pos Pruleme Satgas Yonif 115/ML selalu berusaha memberikan yang terbaik kepada masyarakat sekitar, karena TNI berasal dari rakyat sehingga kami harus mampu membantu rakyat sesuai kemampuan kami." Ujar Pasiter.

    Dalam anjangsana kali ini, tidak lupa personel Pos memberikan bantuan kepada masyarakat Kampung Kulok Enggame, berupa pelayanan kesehatan, pangkas rambut dan membagikan Sembako secara gratis.

    Masyarakat Kampung Kulok Enggame yang menerima kedatangan personel Pos Pruleme merasa senang atas bantuan yang diberikan.

    Bapa Kimiles Jigwa, salah satu masyarakat Kampung Kulok Enggame berterimakasih karena personel Pos Pruleme yang sudah mau mengunjungi warga disana dan memberikan bantuan.

    " Sa senang bapak TNI sudah mau datang kemari dan melayani masyarakat disini dengan sepenuh hati. Tuhan memberkati bapak-bapak TNI semuanya. Wa..wa...wa...kinaonak." Ujar Bapak Kimiles.

    puncak jaya
    Achmad Sarjono

    Achmad Sarjono

    Artikel Sebelumnya

    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya

    Artikel Berikutnya

    Sumbar Dukung Kongres IPNU Tahun 2021 Diadakan...

    Komentar

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    BINUS Learning Community Palembang Mengadakan Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) dengan Tema "Cara Mudah Menentukan Harga Jual Produk yang Tepat!"
    Polresta Banyuwangi Siap Kawal Tahapan Krusial Pilkada 2024
    Satres Narkoba Polres Purwakarta Ringkus Dua Pemuda Saat Edarkan Tembakau Sintetis

    Ikuti Kami