Berbagi Berkah Ramadhan, Satgas Yonif 143/TWEJ Beri Bantuan Warga di Garis Batas RI-PNG

    Berbagi Berkah Ramadhan, Satgas Yonif 143/TWEJ Beri Bantuan Warga di Garis Batas RI-PNG

    KEEROM - Dalam rangka merajut keakraban dan berbagi kasih Ramadhan kepada masyarakat di perbatasan RI-PNG, Satgas Yonif 143/TWEJ Pos Bombay memberikan bantuan pakaian layak pakai di Kampung Bompay, Distrik Waris,  Kab. Keerom, Papua, Rabu (05/04/2023).

    Dalam keterangannya, Wadansatgas Yonif 143/TWEJ Mayor Inf Adi Ariyanto mengungkapkan bahwa di bulan Ramadhan yang penuh dengan keberkahan, Satgas berupaya untuk berbagi kasih kepada masyarakat di wilayah penugasan guna mempererat persaudaraan dan kekeluargaan.

    “Kegiatan ini sebagai upaya Satgas dalam memupuk dan mempererat keakraban dengan warga masyarakat, melalui momentum Ramadhan ini Satgas coba berbagi kasih guna memupuk kebersamaan dan toleransi antar umat beragama, " ungkap Wadansatgas.

    Dalam kegiatan tersebut, personel Pos Bompay Satgas Yonif 143/TWEJ yang dipimpin oleh Serka Iwan Syahroni disambut suka cita oleh warga masyarakat yang dengan penuh kehangatan menyambut dan berinteraksi dengan personel Satgas.

    “Semoga kegiatan ini dapat meningkatkan eratnya kebersamaan dan hubungan emosional antara personil Satgas dengan masyarakat, " Kata Wadansatgas.

    Sementara itu, Mama Seli Swo warga Kampung Bompay mengucapkan banyak terimakasih atas bantuan dari Satgas berupa pemberian baju layak pakai kepada masyarakat. Ia mengungkapkan bahwa bantuan itu sangat bermanfaat sekali untuk warga. "Sa ucapkan terimakasih kepada bapak TNI Satgas Yonif 143/TWEJ yang senantiasa meluangkan waktu dan memberikan bantuan untuk warga masyarakat, semoga Tuhan selalu memberkati bapa TNI, " tuturnya.

    keerom
    Ahmad Rohanda

    Ahmad Rohanda

    Artikel Sebelumnya

    Balipedia.org: All About Bali

    Artikel Berikutnya

    Hendri Kampai: Macan Versus Banteng di Antara...

    Komentar

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    BINUS Learning Community Palembang Mengadakan Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) dengan Tema "Cara Mudah Menentukan Harga Jual Produk yang Tepat!"
    Polresta Banyuwangi Siap Kawal Tahapan Krusial Pilkada 2024
    Satres Narkoba Polres Purwakarta Ringkus Dua Pemuda Saat Edarkan Tembakau Sintetis

    Ikuti Kami